CARA DAFTAR / REGISTRASI DAN AKTIVASI KARTU PERDANA SMARTFREN TERBARU
—
Jumat, 16 Desember 2016
—
Add Comment
—
Smartfren
Cara daftar atau aktivasi kartu perdana smartfren sangatlah mudah, dengan mengetik format kemudian sms ke 4444. Sambil menunggu balasan anda bisa lanjut membaca..
Walaupun mudah, ternyata masih banyak juga mereka yang tidak berhasil dalam melakukan registrasi. Mungkin anda juga pernah mengalaminya.
Tapi, jangan khawatir mungkin sebagian mereka kurang teliti sehingga format yang di masukkan salah dan proses registrasi akhirnya gagal. Atau format tersebut sudah tidak berlaku lagi dan ganti dengan format yang baru.
Syarat utama dalam melakukan registasi yaitu dengan menggunakan kartu identitas diri baik itu berupa KTP, SIM, Paspor maupun kartu pelajar. Selain itu dengan adanya peraturan baru dan sekarang regsitrasi wajib dilakukan dengan menggunakan ID Outlet.
Cara registasi atau aktivasi kartu perdana smartfren bisa dilakukan dengan beberapa cara. Kali ini saya akan menggunakan dua cara yakni dengan menggunakan metode SMS dan aktivasi online.
Cara yang kedua (aktivasi online) memang jarang dilakukan. Tapi, anda juga bisa mencobanya agar tidak penasaran. Anda bisa melakukan aktivasi MDN terlebih dahulu dengan cara berikut:
Cara Daftar / Register / Aktivasi Kartu Perdana Smartfren via SMS
Kirim SMS ke : 4444
Formatnya:Daftar*Type Identitas[KTP/SIM/Kartu Pelajar]*Nomor Identitas*Nama Lengkap*Jenis kelamin [L/P]*Tempat Lahir*Tanggal Lahir [tgl bln thn]*Pekerjaan*Alamat Lengkap*Kota
Contoh:Daftar*KTP*1111111111111111*Ali Mustofa Ibrahim*L*Malang*01011987*Wiraswasta*Jl. Mawar No. 2*Malang
Dengan mengirim format tersebut di atas apabila berhasil maka anda akan mendapatkan balasan berupa notifikasi yang menyatakan bahwa pendaftaran telah berhasil dilakukan. Apabila format tersebut tidak bisa maka anda bisa mencoba format berikut ini:
Daftar(spasi)Nama#Type Identitas#No identitas#Alamat,Kota,kode pos#Tempat Lahir#Tanggal Lahir dd-mm-yyyy#No Yang mau diregistrasi#Email#Puk#
PUK dapat anda lihat pada bungkus bagian dalam kartu perdana smartfren. Kemudian masukkan pada format tersebut dan kirim ke nomor 4444.
Untuk ID Outlet anda bisa minta kepada penjual kartu perdana. Selanjutnya anda bisa gunakan untuk proses registrasi.
Cara Daftar / Register / Aktivasi Kartu Perdana Smartfren via Online
Apabila anda sudah pernah mendaftar kartu perdana smartfren melalui SMS dan sudah berhasil maka tidak disarankan atau tidak perlu lagi melakukan registrasi secara online. Karena anda sudah dinyatakan terdaftar.
1. Anda bisa buka link ini via browser
Linknya ini http://data.smartfren.com/registration. Disana akan ditampilkan berupa kolom-kolom yang bisa anda isi. Kolom tersebut berupa data diri anda. Saya rasa cukup jelas dan anda bisa mengisinya sesuai data diri anda dengan sebenar-benarnya.
2. Pastikan datanya sudah benar
Apabila yakin bisa klik "Lanjutkan" dan ikuti terus hingga pendaftaran dinyatakan berhasil
Apabila anda tidak ingin ribet, anda bisa membelinya dan sekalian mengaktifkannya di galeri smartfren. Tentunya lebih terpercaya, beberapa galeri smartfren tersebar di beberapa daerah anda bisa mencarinya disini...
0 Response to "CARA DAFTAR / REGISTRASI DAN AKTIVASI KARTU PERDANA SMARTFREN TERBARU"