TEMUKAN LOKASI WIFI.ID TERDEKAT DI DAERAHMU

Menurut informasi yang Saya baca dari situs wifi.id bahwa, wifi id sudah lebih dari 1 M pengguna, 100 K hotspot dan 6000 wifi corner yang tersebar ke seluruh indonesia dengan kecepatan Up To 100 Mbps..

Kebayang kalau sebanyak itu, pertanyaannya ngapain masih bingung mencari lokasi wifi id terdekat?...

sinyal wifi id, lokasi wifi id

Kalau mau yang paling dekat kan gampang. Sekarang coba aktifkan fitur wifi yang Anda di handphone / laptop. Dan perhatikan HP/Laptop Anda akan mencari sinyal wifi yang sedang aktif secara otomatis.

Kalau di sekitar rumah / tetangga Anda ada yang pasang indihome maka sinyal @wifi.id akan terdeteksi. Beneran gampang kan ketemunya..

Tapi permasalahannya ketika mencoba untuk menghubungkan ke sinyal @wifi.id memang terhubung tapi pada icon wireless network terdapat tAnda seru dan tetap tidak bisa untuk internetan.

Saya pernah bertanya kepada salah seorang teman yang bekerja di kantor Telkom.

Kenapa sinyal @wifi id rumahan tidak bisa terhubung ke internet?...

Ternyata sinyal @wifi.id di rumahan tidak sama dengan @wifi.id yang ada di spot-spot umum katanya. Saya kurang paham. Entah mungkin ada settingan yang memang belum di berlakukan sehingga tidak bisa di akses secara umum atau apalah-apalah..

Oke sekian basa-basinya, begini cara menemukan lokasi wifi id terdekat di daerahmu.

Cara Menemukan Lokasi Wifi.id di Daerahmu

1. Melalui situs wifi.id

Sebenarnya wifi.id sudah memfasilitasi maps lokasi wifi id yang tersebar di indonesia. Sehingga memudahkan Anda untuk mengetahui lokasi yang Anda inginkan. Saya screenshot seperti gambar di bawah ini...

maps wifi id, lokasi wifi id


Anda bisa perbesar / perkecil mapsnya agar kelihatan.

Misalnya Anda pilih Jawa Timur - Pilih kabupaten / kota yang ingin di cari misalnya "Banyuwangi". Maka akan lebih kelihatan lokasinya.

Saya mencoba menggunakan fasilitas pencarian di situs tersebut namun masih belum bisa menampilkan alamat jelasnya.

2. Melalui aplikasi android

aplikasi wifi id, wifi.id go

Anda yang menggunakan handphone android bisa menggunakan aplikasi yang bernama (wifi.id go). Aplikasi ini memang developernya PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk jadi terpercaya lah.

Install dan coba search daerah Anda. Maka secara otomatis Anda akan diarahkan dengan lebih detail. Selain itu, banyak fitur lain juga seperti speed test, seamless auto connect dan pengaturan prioritas koneksi.

3. Melalui kantor Telkom cabang.

Seperti yang kita semua tahu, saat ini hampir di setiap kantor Telkom tersedia wifi corner.

Disana sudah ada tempat duduk, charger bahkan disediakan makanan / minuman (note: tidak gratis). Jadi Anda tinggal duduk manis sambil internetan.

Voucher wifi id bisa Anda beli melalui satpam kantor telkom atau membeli langsung dengan handpone operator seluler yang sudah bekerja sama dengan wifi.id.

Untuk mengetahui kantor Telkom yang tersebar di indonesia (coba lihat disini ya).

4. Pusat perbelanjaan seperti alfamart / indomaret

alfamart, indomaret

Anda juga bisa temukan sinyal @wifi id di tempat-tempat ini. Walaupun tidak semua ada, tapi sebagian besar pusat perbelanjaan yang ada di pusat jalan sudah dilengkapi dengan wifi.id.

Sambil Anda belanja mungkin, bisa langsung nongkrong sambil internetan.

5. Taman bermain, alun-alun

Selain untuk tempat acara di setiap daerah. Alun-alun biasanya juga sudah menjangkau sinyal @wifi id.

Jadi Anda bisa koneksikan dan internetan dari sana.

Seperti itulah, lokasi wifi id terdekat yang bisa Anda coba. Mungkin ada juga yang mempunyai ide / tempat selain di atas bisa disambung melalui kolom komentar ya. Terima kasih selamat ngopi!

0 Response to "TEMUKAN LOKASI WIFI.ID TERDEKAT DI DAERAHMU"