Cara Transfer dan Kirim Pulsa Sesama Mentari Terbaru
Cara Transfer Pulsa Mentari
Transfer pulsa mentari kini lebih flesksibel. Dengan nominal yang bervariasi anda bisa mengirimkan pulsa ke teman-teman anda. Tentunya cara transfer pulsa mentari ini ditujuan antara sesama pengguna indosat. Selain itu tranfer pulsa bisa dilakukan oleh pengguna Mentari, IM3 dan Matrix Auto dimana untuk matrik auto berlaku sejak tanggal 5 Maret 2009.
Dengan fitur tranfer pulsa yang disediakan oleh indosat ini sangat menguntungkan bagi penggunanya. Tentunya ketika mereka terkendala dengan kehabisan pulsa dan kendala lainnya. Namun selain itu keunggulan dari transfer pulsa ini adalah selain bertambahnya saldo penerima pulsa masa aktif yang berlaku akan ikut bertambah.
Apabila anda pengguna modem yang menggunakan kartu indosat mentari. Hal ini juga menjadi keuntungan serta kemudahan bagi anda yang tidak perlu membongkar dan memasang kartu SIM untuk di pindah di smartphone anda karena transfer pulsa sudah mendukung dan dilakukan via SMS. Dengan fleksibilitas yang disediakan oleh indosat tentunya pelanggan akan senang. Dan fitur ini harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Berikut ini cara transfer pulsa via UMB dan SMS yang bisa anda coba adalah sebagai berikut :
Cara Transfer Pulsa Mentari Melalui SMS
Untuk melakukan transfer anda cukup mengetikkan SMS dengan format berikut ini :
Transferpulsa(spasi)nomor tujuan(spasi)nominal pulsa
Contoh:
Transferpulsa 08151234xxx 5000
Kirim ke 151. Maka pulsa pengirim akan terpotong sesuai nominal transfer dan pulsa penerima akan bertambah. Untuk biaya transaksi transfer pulsa dikenakan biaya sebesar Rp. 600.
Cara Transfer Pulsa Mentari Melalui UMB
Untuk transfer pulsa via umb anda cukup tekan *123*5*3*1#
Penambahan Masa Aktif
Masa aktif penerima transfer pulsa akan bertambah berikut ini tabel penambahan nilai masa aktif kartu mentari. Untuk nilai masa aktif bervariasi tergantung nomial transfer pulsa. Nominal transfer pulsa semakin besar dalam transaksinya maka masa aktif akan lebih banyak dan otomatis ditambahkan.
Syarat dan Ketentuan:
- Untuk pengirim dan penerima pulsa status SIM dalam masa aktif (kecuali Matrix Auto).
- Tidak akan mengurangi masa aktif pengirim dalam transaksi transfer pulsa.
- Masa aktif hasil pada transfer pulsa akan mengambil masa aktif terpanjang (tidak secara akumulatif) dengan maksimal 45 hari penambahan masa aktif kartu.
- Masa tenggang selama 30 hari akan ditambahkan secara otomatis ke penerima pulsa selain mendapat tambahan masa aktif.
- Minimal pulsa yang harus ada sebesar Rp. 5.000 pada pengirim pulsa.
- Tidak akan hangus apabila penerima pulsa melakukan perpindahan paket karena besar jumlah pulsa yang terkirim akan dialokasikan pada account utama penerima.
- Tranfer pulsa berlaku untuk indosat Mentari, Matrix Auto dan IM3.
Demikian tips cara transfer pulsa mentari ke sesama Indosat. Dengan tips ini anda bisa memanfaatkannya secara bijak apabila terjadi hal mendesak seperti counter tutup dan lain sebagainya. Hati-hati juga sekarang banyak modus minta pulsa agar lebih berhati-hati. Semoga bermanfaat.
Baca Juga :
0 Response to "Cara Transfer dan Kirim Pulsa Sesama Mentari Terbaru"